ADAKAN KEGIATAN SOSIAL, UPT KANTOR TERPADU DPUPR KOTA MALANG BAGI TAKJIL DAN BUKA BERSAMA

Ramadhan adalah bulan yang sangat mulia. Bulan yang menjadi bukti cinta seorang hamba akan senangnya melakukan amal ibadah dalam bulan suci Ramadhan,
Ramadhan itu adalah bulan memberi pertolongan ( syahrul muwasah ), dan bulan Allah SWT memberikan rizqi kepada hamba di dalamnya.

Unit Pelaksana Tugas (UPT) Kantor Terpadu (Block Office) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Malang bekerjasama dengan Masjid Al-Aqsha yang berada Kantor Terpadu dijalan Mayjen Sungkono Kelurahan Arjowinangun Kecamatan Kedungkandang menggelar acara bagi takjil kepada warga sekitar dan yang melintas didepan kantor Terpadu dilanjutkan dengan acara buka bersama, rabu tanggal 14/6/2017 M / 1438 H.

Kepala UPT Kantor Terpadu DPUPR Kota Malang, Ir. Khiptiye menjelaskan, kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan antara Kepala UPT Terpadu, Staf, Pegawai, Takmir Masjid Al-Aqsha, serta warga sekitar Kantor Terpadu, “Rasa kebersamaan ini harus terus dijalin, karena kebersamaan adalah kunci keberhasilan, juga bertujuan mempererat tali silaturrahmi antara pegawai UPT Kantor Terpadu, baik itu pegawai yang lama maupun yang baru” tutur wanita berhijab ini.

Masih menurut Khiptiye, tujuan bagi-bagi takjil gratis ini merupakan serangkaian kegiatan sosial yg diadakan oleh UPT Perkantoran Terpadu dan Masjid Al-Aqsha untuk berbagi kepada sesama. ” Selain acara bagi takjil, nanti dilanjutkan dengan memberi santunan ke panti asuhan, kami akan kordinasi dengan Dinas-dinas yang ada di kantor Terpadu ini”. Imbuhnya.  (MN).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *