DPUPR KOTA MALANG RANCANG INOVASI BIOPORI DALAM DRAINASE

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Malang melalui Bidang Sumber Daya Air (SDA) dan Drainse akan melakukan inovasi biopori di drainase, hal ini dikarenakan betapa pentingnya gorong-gorong atau drainase berkualitas untuk menampung air.
Maka dari itu dalam pembangunan jaringan Drainase Kota Malang tahun 2017, pihak DPUPR akan melakukan inovasi baru tersebut.

Kapala bidang (KABID) SDA dan Drainase DPUPR Ir. Bambang Nugroho MT, menjelaskan, pembangunan atau perbaikan gorong-gorong di Kota Malang, pihaknya akan memasang biopori, yang nantinya bisa menyerap air sebelum mengalir ke sungai. “Jadi nanti setiap gorong-gorong rencana akan kami kasi serapan air dengan membuat biopori-biopaori yang jaraknya antara 10 meter sampai 20 meter untuk mengurangi bahkan mencegah terjadinya banjir, dan akan mengkombinasikan gorong-gorong dengan biopori”, terang Bambang.

Masih menurut Bambang, biopori itu akan ditutup dengan avur khusus yang akan mencegah sampah masuk, namun air tetap bisa mengalir kedalam. “Kesuksesan pembuatan gorong-gorong dengan kombinasi biopori tersebut akan terindikasi dengan pengurangan genangan air dipermukiman padat penduduk”.

Kami sudah merancang Detail Engineering Desaign (DED) untuk pembangunan gorong-gorong dengan biopori, “ada beberapa titik yang akan kami ujicoba untuk hal tersebut, semoga program ini sukses dan bisa jadi contoh penanganan genangan air di Kota Malang serta bisa menyimpan air dan bisa diserap kembali untuk kebutuhan sehari-hari”. Ujar pria kelahiran Surabaya ini.

Masih menurut Bambang, keperdulian dan kesadaran masyarakat untuk tidak membungan sampah di gorong-gorong ini juga jauh lebih penting untuk menghindari terjadinya banjir, ” perubahan mindset dan pola pikir untuk masyarakat dan juga revolusi mental untuk selalu perduli dan berbuat “ADIL” terhadap diri kita dan lingkungan untuk menempatkan sesuatu pada tempatnya harus selalu kita jaga” tambah Bambang.  (MN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *